Dok.MAN 2 Alor
MAN 2 Alor (Kemenag) --- Madrasah Aliyah Negeri 2 Alor melalui OSIM MAN 2 Alor kembali melanjutkan perjalanan dakwah melalui kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Al-Mujtahidah Desa Bagang, Kecamatan Pantar Tengah pada Kamis (20/03/2025). Perjalanan spiritual dengan cara saling bertransformasi dalam hal pengetahuan agama menjadi spirit kuat dalam kegiatan ini. Misi memperkuat relasi dakwah ke titik-titik sentral peradaban Islam menjadi tujuan yang diharapkan.
Berbekal hubungan emosional yang kuat dengan para Jamaah Masjid Al-Mujtahidah maka kedatangan tim Safari disambut dengan penuh antusias oleh semua kalangan.
Seperti biasa, acara Safari Ramadhan berlangsung khidmat hingga akhir. Anggota tim Safari yang bertugas di Masjid Al-Mujtahidah Bagang adalah Siti Aisah Arsyad (Kelas X B) sebagai pembawa acara, Zakia Syamsuri (Kelas XI C) sebagai pembaca Al-Qur'an dan Fitria Magang (Kelas X A) sebagai penerjemah (saritilawah). Pada acara inti, Mutiah Saputri Taslim (Kelas XII IPA 2) mengulas materi tentang berbagai keistimewaan di bulan Ramadhan seraya mengajak para jamaah untuk menghindari perbuatan dosa serta mengajak bertaubat jika sudah terlanjur berbuat dosa kepada Allah SWT.
Pembina OSIM MAN 2 Alor, Ahmad Munir Pahlawan dalam sambutannya mengatasnamakan Koordinator Tim Safari Ramadhan menjelaskan tentang maksud dan tujuan diselenggarakannya program Safari yang menjadi program rutin yang selalu diselenggarakan pada setiap bulan Ramadhan.
Menurut Munir, salah satu keistimewaan bulan Ramadhan adalah bulan pendidikan sehingga saling ajak mengajak dalam hal kebaikan dan mencegah kemungkaran harus selalu digaungkan. Disamping itu, Munir juga menguraikan tentang makna Ukhuwah Islamiyah yang terkandung dalam perjalanan Safari yang dilakukan oleh OSIM MAN 2 Alor. Di penghujung sambutannya, Munir lalu menjelaskan tentang berbagai program istimewa MAN 2 Alor kepada para jamaah sehingga dapat menjadi inspirasi para jamaah untuk menyekolahkan anak-anaknya di MAN 2 Alor.
Selanjutnya Pengurus Takmir Masjid Al-Mujtahidah Bagang, Muktadir Salim dalam sambutannya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada tim Safari MAN 2 Alor yang telah berkenan berkunjung di Masjid Al-Mujtahidah Bagang. Muktadir juga menyambut baik berbagai program istimewa MAN 2 Alor seraya menyerukan kepada para jamaah untuk menyekolahkan anak-anaknya di MAN 2 Alor.
"Kami bangga karena MAN 2 Alor saat ini memiliki fasilitas ruangan yang tidak kalah dibandingkan sekolah-sekolah unggulan di kota sehingga ini menjadi kesempatan emas bagi anak-anak kami di Bagang untuk melanjutkan pendidikan di MAN 2 Alor," pungkas Muktadir. ***AMP
0 Komentar
Terima Kasih telah mengunjungi dan memberikan saran komentar terhadap konten blog ini.